Minggu, 28 Oktober 2012

PENGANTAR BISNIS


BAB 1
Mengelola Dalam Lingkungan Bisnis Dinamis


BISNIS DAH KEWIRAUSAHAAN:
PENDAPATAN, LABA, DAN KERUGIAN

     Usaha atau bisnis (business) adalah aktivitas apapun yang berusaha untuk menyediakan barang dan jasa kepada pihak-pihak lain saat mengoperasikannya untuk mencapai laba. Laba (profit) adalah jumlah uang yang diperoleh sebuah bisnis selain dari jumlah yang dikeluarkan untuk gaji dan biaya-biaya lainnya. Seorang pengusaha (enterpreneur) adalah orang yang mempertaruhkan waktu dan uang untuk memulai dan mengelola sebuah bisnis.
     Bisnis menyediakan bagi kita semua kebutuhan hidup yang membuat kehidupan kita lebih mudah dan lebih baik.

Menyesuaikan Resiko Dengan Laba
     Ingatlah laba adalah jumlah uang yang diperoleh sebuah bisnis selain dari jumlah yang dikeluarkan untuk gaji dan biaya-biaya lainnya, dan jumlah uang yang tersisa adalah laba. Laba yang dihasilkan dapat juga digunakan untuk meperbesar sebuah usaha dengan cara memperbanyak jumlah pegawai atau dengan cara yang lainnya.
     Pendapatan (revenue) adalah jumlah total uang yang didapat sebuah bisnis dalam satu periode tertentu dengan menjual barang dan jasa. Suatu kerugian (loss) terjadi saat biaya-biaya sebuah bisnis melebihi pendapatannya.
     Memulai bisnis melibatkan risiko. Risiko (risk) adalah peluang seorang pengusaha kehilangan waktu dan uang dalam sebuah bisnis yang mungkin nantinya terbukti tidak menguntungkan. Bahkan, diantara perusahaan-perusahaan yang memperoleh laba, tidak seluruhnya menghasilkan jumlah yang sama.

Bisnis Meningkatkan Standar Kehidupan Dan Kualitas Hidup
     Pajak digunakan untuk membantu menjaga kebersihan lingkungan dan membantu orang-orang yang memerlukan. kekayaan yang dihasilkan bisnis dan pajak yang mereka bayarkan dapat membantu semua orang dalam komunitasnya. Perusahaan-perusahaan yang dimiliki suatu bangsa merupakan bagian dari satu sistem perekonomian yang memberi sumbangan pada standar kehidupan dan kualitas hidup bagi setiap orang di negara tersebut.
     Istilah standar kehidupan (standard of living) merujuk pada jumlah barang dan jasa yang dapat dibeli orang dengan uang yang mereka miliki. Amerika Serikat memiliki salah satu standar kehidupan yang paling tinggi di dunia, walaupun beberapa pekerja di negara seperti Jerman dan Jepang mungkin memperoleh upah yang lebih tinggi setiap jam. Itu terjadi karena harga-harga untuk barang dan jasa di Jerman dan Jepang lebih tinggi dibandingkan dengan Amerika Serikat, sehingga apa yang dapat dibeli seseorang di negara-negara tersebut lebih sedikit dari apa yang dapat dibeli seseorang di Amerika Serikat dengan jumlah uang yang sama. Alasan mengapa harga barang di suatu negara lebih tinggi dari negara lain, karena pajak yang tinggi dan peraturan pemerintah yang lebih ketat. Menentukan tingkat pajak dan regulasi yang tepat merupakan suatu langkah penting dalam menjadikan sebuah negara (atau sebuah kota) makmur. Amerika Serikat memiliki standar kehidupan yang tinggi terutama karena kekayaan yang diciptakan oleh perusahaan-perusahaannya.
     Istilah kualitas kehidupan (quality of life) merujuk pada kesejahteraan suatu masyarakat secara umum dalam hal kebebasan dalam berpolitik, lingkungan hidup alami yang bersih, pendidikan, perawatan kesehatan, keamanan, waktu luang, dan segala sesuatu yang menuju pada kepuasan dan kesenangan. Semakin banyak uang yang dihasilkan bisnis, semakin banyak potensi tersedia untuk meningkatkan kualitas hidup bagi setiap orang.

Menanggapi Berbagai Pemangku Kepentingan Dalam Bisnis
     Pemangku kepentingan (stakeholders) adalah semua orang yang mungkin memperoleh keuntungan atau kerugian dari kebijakan-kebijakan dan aktivitas-aktivitas dari sebuah perusahaan.
     Kebutuhan perusahaan untuk menghasilkan laba harus diseimbangkan dengan kebutuhan karyawan akan pendapatan yang mencukupi. Kebutuhan untuk dapat bersaing mungkin mengharuskan outsourcing pekerjaan ke negara-negara lain, tapi hal ini mungkin mendatangkan kerugian yang sangat besar bagi masyarakat dikarenakan banyak pekerjaan yang hilang. Pengontrakan keluar (outsourcing) berarti mengontrak perusahaan lain untuk melakukan beberapa atau seluruh fungsi dari satu perusahaan. Pengontrakan keluar seperti ini mungkin dapat terbukti merusak, karena perusahaan asing yang menerima pekerjaan pengontrakan keluar ini nantinya dapat menggunakan informasi yang ada untuk menghasilkan prooduknya sendiri yang akan menjadi pesaing.
     Sisi lain dari masalah ini adalah insourcing. Insourcing menciptakan banyak pekerjaan baru dan membantu untuk menghapus jumlah pekerjaan yang ada di-outsource.

Memakai Prinsip-Prinsip Bisnis Dalam Organisasi Nirlaba
     Organisasi nirlaba (nonprofit organizations) adalah suatu organisasi yang tujuan-tujuannya tidak mencakup penciptaan laba pribadi bagi pemilik atau pengelolanya. Organisasi nirlaba sering kali berusaha mencapai keuntungan finansial, tetapi keuntungan tersebut digunakan untuk mencapai tujuan sosial dan bukan untuk keuntungan pribadi. Organisasi nirlaba juga memberi kontribusi besar terhadap kesejahteraan masyarakat. Kelompok ini dapat membantu memberikan makanan, pakaian, dan tempat tinggal, membersihkan lingkungan dan menjaganya, serta memperbaiki standar dan kualitas kehidupan bagi semua.
     Pengusaha sosial (social enterpreneurs) adalah orang-orang yang menggunakan prinsip-prinsip bisnis untuk memulai dan mengelola organisasi-organisasi nirlaba dan membantu negara mengatasi masalah-masalah sosialnya.


KEWIRAUSAHAAN VERSUS BEKERJA UNTUK ORANG LAIN

     Ada dua cara untuk sukses dalam bisnis, salah satu cara adalah dengan mendaki jenjang karier di perusahaan-perusahaan besar. Keuntungan bekerja untuk orang lain adalah adanya orang lain untuk mengambil risiko kewirausahaan dan memberikan anda manfaat-manfaat seperti asuransi.
     Cara lain yang lebih berisiko adalah dengan memulai bisnis sendiri (menjadi seoorang pengusaha). Sebagian dari menjadi orang bebas adalah dapat mendirikan perusahaan sendiri dan meraih laba dari bisnis tersebut. Kebebasan untuk mencapai sukses juga berarti kebebasan untuk gagal. Dengan demikian, diperlukan seseorang yang berani untuk memulai sebuah usaha kecil. Sebelum menerima tantantangan kewirausahaan, sebaiknya kita harus mempelajari orang-orang yang teelah berhasil untuk memahami prosesnya.

Peluang Bagi Pengusaha
     Seringkali peluang yang paling menarik adalah memilikii dan mengelola bisnis sendiri. Ada peluang yang sangat besar bagi seluruh laki-laki dan perempuan yang ingin mengambil risiko untuk memulai sebuah bisnis.

Pentingnya Pengusaha Bagi Penciptaan Kekayaan
     Faktor produksi (factors of production) adalah memulai proses dengan mempelajari sumber-sumber potensial kekayaan untuk menentukan mana yang paling penting.
     Secara tradisonal, buku-buku bisnis dan ilmu ekonomi menekankan hanya pada empat faktor produksi, yaitu: tanah, tenaga kerja, modal, dan kewirausahaan. Akan tetapi, pakar manajemen dan konsultan bisnis, Peter Drucker, mengatakan bahwa faktor produksi paling penting dalam perekonomian kita adalah pengetahuan.




Tanah:
Tanah dan sumber daya alam lainnya digunakan untuk membuat rumah, mobil, dan barang-barang lainnya.
Tenaga kerja:
Manusia selalu menjadi sumber daya penting dalam memproduksi barang dan jasa, tetapi kini banyak tenaga manusia yang digantikan dengan teknologi.
Modal:
Modal termasuk mesin-mesin, peralatan, gedung-gedung, dan sarana manufaktur lainnya.
Kewirausahaan:
Seluruh sumber daya di dunia ini memiliki nilai kecil kecuali jika para pengusaha bersedia mengambil risiko memulai bisnis untuk menggunakan sumber-sumber daya tersebut.
Pengetahuan:
Teknologi informasi telah merevolusi bisnis, membuat bisnis dapat menentukan dengan cepat keinginan dan kebutuhan dan menjawabnya dengan barang-barang dan jasa-jasa yang diinginkan.


LINGKUNGAN BISNIS

     Lingkungan bisnis terdiri atas faktor-faktor sekitar yang dapat membantu atau menghambat perkembangan bisnis. Lima unsur dalam lingkungan bisnis:
1.      Lingkungan ekonomi dan hukum;
2.      Lingkungan teknologi;
3.      Lingkungan persaingan;
4.      Lingkungan sosial;
5.      Lingkungan bisnis global.
     Bisnis tumbuh dan berkembang dalam lingkungan yang sehat. Hasilnya adalah pertumbuhan lapangan kerja dan kekayaan yang menjadikan mungkin untuk memiliki standar dan kualitas kehidupan yang tinggi. Kondisi lingkungan yang salah sebaliknya membawa pada kegagalan bisnis, kehilangan pekerjaan, dan standar kualitas hidup yang rendah.

Lingkungan Ekonomi Dan Hukum
     Pemerintah dapat melakukan banyak hal untuk mengurangi risiko memulai bisnis dengan demikian meningkatkan kewirausahaan dan kekayaan dengan cara menjaga pajak dan regulasi pada tingkat minimum. Cara lain bagi pemerintah untuk secara aktif mempromosikan kewirausahaan adalah dengan mengizinkan kepemilikan bisnis swasta.
     Pemerintah dapat mengurangi risiko kewirausahaan dengan menerbitkan peraturan-peraturan yang memungkinkan para pelaku bisnis untuk menulis kontrak-kontrak yang berlaku di pengadilan. Di negara-negara yang masih belum memiliki undang-undang separti itu, risiko memulai bisnis jauh lebih besar.
     Ada banyak peraturan hukum di Amerika Serikat untuk meminimalisir korupsi, dan hasilnya bisnis dapat berkembang dengan pesat. Walaupun demikian, aktivitas korup dan melanggar hukum di beberapa perusahaan secara negatif memengaruhi masyarakat bisnis dan perekonomian secara keseluruhan. Etika merupakan hal yang sangat penting bagi keberhasilan bisnis dan perekonomian secara keseluruhan.
     Sistem kapitalis bersandar pada kejujuran, integritas, dan standar etika yang tinggi. Kegagalan fondasi-fondasi tersebut dapat melemahkan seluruh sistem.

Lingkungan Teknologi
     Sejak masa prasejarah, manusia telah merasakan kebutuhan untuk menciptakan peralatan yang membuat pekerjaan mereka menjadi lebih mudah. Hal yang paling penting diantara perkembangan-perkembangan ini adalah Internet. Internet merupakan kekuatan utama dalam bisnis masa kini.




Lingkungan Persaingan
     Persaingan di antara bisnis belum pernah seketat ini. Beberapa perusahaan telah menemukan senjata untuk bersaing dengan memfokuskan diri pada kualitas. Tujuan dari banyak perusahaan adalah tidak ada kesalahan dalam membuat produk atau yang biasa disebut nihil cacat (zero defects). Perusahan kini harus menawarkan produk berkualitas tinggi dan layanan prima pada harga bersain (nilai).

Lingkungan Sosial
     Demografi (demography) adalah penilaian statistik dari populasi manusia berkaitan dengan jumlah, kepadatan, dan karakteristik-karakteristik, seperti umur, ras, gender, dan pendapatan.

Lingkungan Global
     Dua perubahan penting pada lingkungan dalam tahun-tahun ini adalah tumbuhnya persaingan internasional dan meningkatnya perdagangan bebas antarbangsa. Dua hal yang menyebabkan bertambahnya perdagangan adalah perbaikan transportasi dan komunikasi. Perubahan-perubahan ini mencakup sistem distribusi yang lebih efisien dan kemajuan-kemajuan komunikasi seperti Internet. Perdagangan dunia (terkadang disebut globalisasi) telah sangat memperbaiki standar hidup di seluruh dunia.

EVOLUSI BISNIS AMERIKA

     Bisnis di Amerika Serikat telah menjadi sangat produktif, sehingga dibandingkan di masa lalu, lebih sedikit pekerja yang dibutuhkan dalam industri yang menghasilkan barang-barang. Barang (goods) adalah produk-produk berwujud, seperti komputer, makanan, pakaian, mobil, dan peralatan.

Kemajuan Dalam Industri Pertanian Dan Manufaktur
     Industri pertanian telah membuka jalan, menyediakan makanan bagi banyak bagian dunia. Penemuan Cyrus McCormick berupa mesin panen dan kemajuan modern peralatan-peralatan seperti itu menyumbang banyak untuk kesuksesan pertanian. Industri pertanian modern telah menjadi sangat efisien melalui penggunaan teknologi.

Kemajuan Dalam Industri Jasa
     Jasa (services) adalah produk-produk tak berwujud (yaitu produk-produk yang tidak dapat dipegang di tangan), seperti pendidikan, perawatan kesehatan, asuransi, rekreasi, serta perjalanan dan pariwisata.






BAB 2


PENGARUH KONDISI EKONOMI TERHADAP BISNIS

     Sebagian besar keberhasilan bisnis Amerika dikarenakan adanya sebuah ekonomi dan iklim sosial yang memungkinkan bisnis untuk beroperasi dengan bebas. Orang bebas untuk memulai bisnis di manapun dan mempunyai kebebasan yang sama untuk gagal. Kebebasan untuk gagal dan memulai lagi motivasi orang untuk mencoba hingga mereka berhasil karena ganjarannya acap kali sangat besar. Perubahan apapun dalam sistem ekonomi atau politik AS mempunyai pengaruh besar pada keberhasilan sistem bisnis. Oleh karena itu, untuk memahami bisnis, diharuskan juga untuk memahami ekonomi dan politik dasar.

Apakah Itu Ekonomi?
     Ekonomi adalah studi mengenai bagaimana masyarakat memilih untuk menggunakan sumber daya untuk memproduksi beragam barang dan jasa dan untuk mendistribusikannya untuk dikonsumsi diantara beragam kelompok dan individu yang bersaing.

Mengapa Ekonomi Dikenal Sebagai “Ilmu Pengetahuan Suram”
     Pada akhir 1700-an dan awal tahun 1800-an, Thomas Malthus mengemukakan teori bahwa populasi manusia akan tumbuh sedemikian cepatnya, sehingga sumber daya tidak dapat mengimbanginya. Atas dasar teori tersebut, beberapa negara sekarang ini telah menempatkan pembatasan ketat pada populasi, termasuk sterilisasi paksa dan aborsi paksa. Harapan ekonomi untuk jangka panjang dianggap suram di beberapa negara.

Ekonomi Pertumbuhan Dan Adam Smith
     Pada tahun 1776, Adam Smith menamakan mekanisme untuk menciptakan kemakmuran dan lapangan pekerjaan sebagai tangan tak terlihat. Di bawah sistemnya (kapitalisme), pelaku bisnis secara tidak sengaja bekerja untuk membantu orang lain. Bahkan, mereka sebagian besar bekerja untuk kemakmuran dan pertumbuhan diri mereka sendiri. Namun, usaha orang untuk memperbaiki situasi mereka sendiri bertindak seperti tangan tak terlihat untuk membantu ekonomi bertumbuh dan makmur melalui produksi barang, jasa, dan ide yang dibutuhkan.

Bagaimana Bisnis Membawa Manfaat Bagi Mayarakat
     Di bawah teori Adam Smith, pelaku bisnis tidaklah selalu harus secara sengaja bekerja untuk membantu orang lain. Mereka bekerja terutama untuk kemakmuran dan pertumbuhan mereka sendiri.
     Smith berasumsi bahwa seiring orang menjadi semakin kaya, mereka biasanya akan membantu orang-orang yang kurang beruntung dalam masyarakat. Itu tidak selalu terjadi. Akan tetapi saat ini, banyak pelaku bisnis yang menjadi semakin peduli terhadap isu-isu sosial dan tanggung jawab mereka untuk mengembalikan kepada masyarakat apa yang telah mereka dapatkan.

MEMAHAMI KAPITALISME PASAR BEBAS

     Kapitalisme adalah sebuah sitem ekonomi dimana semua atau sebagian besar cara produksi dan distribusi (misalnya, tanah, pabrik, rel kereta, dan toko) dimiliki oleh swasta dan dioperasikan untuk mendapatkan keuntungan.





Fondasi Kapitalisme
     Keempat hak dasar di bawah kapitalisme adalah (1) Hak untuk memiliki properti, (2) Hak untuk memiliki bisnis dan menerima semua laba bisnis tersebut setelah dikurangi pajak, (3) Hak terhadap kebebasan untuk bersain, dan (4) Hak terhadap kebebasan pilihan. Presiden Franklin D. Roosevelt merasa bahwa kebebasan ekonomi lainnya juga penting: kebebasan untuk berbicara dan mengungkapkan pendapat, kebebasan setiap orang untuk menyembah Tuhan dalam caranya sendiri, kebebasan dari kekurangan, dan kebebasan dari rasa takut.

Cara Kerja Pasar Bebas
     Pasar bebas adalah pasar di mana keputusan mengenai apa yang harus diproduksi dan dalam kuantitas berapa diambil oleh pasar, yaitu, oleh pembeli dan penjual yang menegosiasikan harga untuk barang dan jasa. Keputusan pembeli dalam pasar memberi tahu penjual apa yang harus diproduksi dan dalam kuantitas berapa. Ketika pembeli meminta lebih banyak barang, harga naik, memberi sinyal kepada pemasok untuk memproduksi lebih banyak. Semakin tinggi harga, semakin banyak barang dan jasa yang bersedia untuk diproduksi pemasok. Harga, dengan demikian adalah mekanisme yang memungkinkan pasar bebas untuk bekerja.

MEMAHAMI SOSIALISME

     Sosialisme adalah sebuah sistem ekonomi yang berdasarkan pada ppemikiran bahwa beberapa bisnis seharusnya dimiliki oleh pemerintah.

Keuntungan Sosialisme
     Keuntungan utama dari sosialisme dimaksudkan untuk mewujudkan kesetaraan sosial. Sosialisme seharusnya terdapat kesetaraan hasil yang lebih dibandingkan dalam kapitalisme karena laba diambil dari orang yang lebih kaya, dalam bentuk pajak dan didistribusikan kepada anggota populasi yang lebih miskin melalui beragam program pemerintah.

Konsekuensi Negati Dari Sosialisme
     Sosialisme dapat menciptakan kesetaraan lebih besar dibandingkan kapitalisme, tetapi sistem tersebut menghilangkan beberapa insentif pelaku bisnis untuk mulai bekerja lebih awal dan pulang lebih larut. Sebagai konsekuensinya, banyak dari mereka meninggalkan negara sosialis dan memasuki negara kapitalis yang mempunyai pajak lebih rendah. Kehilangan orang-orang terbaik dan terpandai ke negara lain ini dinamakan brain drain.

MEMAHAMI KOMUNISME

     Komunisme (communism) adalah sebuah sitem ekonomi dan politik di mana negara (pemerintah) membuat hampir semua keputusan ekonomi dan memiliki hampir semua faktor produksi utama.

TREN MENUJU EKONOMI BAURAN

     Sebuah ekonomi bauran adalah sistem yang sebagian kapitalis dan sebagian sosialis. Yaitu, sejumlah bisnis dimiliki oleh swasta, tetapi pajak cenderung tinggi untuk mendistribusikan penghasilan secara lebih merata di antara populasi.






MEMAHAMI SISTEM EKONOMI AMERIKA SERIKAT

     Tiga indikator kondisi ekonomi utama adalah (1) Produksi Domestik Kotor (PDB), (2) Tingkat Pengangguran, (3) Indeks Harga.
1.      Produksi Domestik Kotor (PDB) adalah total nilai barang dan jasa akhir yang diproduksi di sebuah negara dalam satu tahun.
2.      Tingkat Pengangguran (unemployment rate) merujuk pada jumlah penduduk berusia di atas 16 tahun yang tidak bekerja dan berusaha untuk mencari pekerjaan dalam empat minggu sebelumnya.
3.      Indeks Harga membantu untuk mengukur kesehatan ekonomi dengan mengukur tingkat Inflasi, Disinflasi, Deflasi, dan Stagflasi.

Menstabilkan Ekonomi Melalui Kebijakan Fiskal
     kebijakan fiskal meliputi upaya pemerintah untuk memelihara ekonomi tetap stabil dengan menaikkan atau menurunkan pajak atau pengeluaran pemerintah. Tujuannya adalah mencari keseimbangan yang baik antara pajak dan pengeluaran sehingga ekonomi dapat tumbuh dan pemerintah dapat mendanai berbagai programnya.

Menggunakan Kebijakan Moneter Untuk Memelihara Pertumbuhan Ekonomi
     Kebijakan moneter (monetary policy) adalah manajemen pasokan uang dan tingkat suku bunga. Ketika pengangguran terlalu tinggi, Federal Reserve Bank (the Fed) dapat menaruh lebih banyak uang ke dalam ekonomi dan menurunkan tingkat suku bunga. Itu akan memberikan dorongan kepada ekonomi seiring bisnis meminjam dan membelanjakan lebih banyak uang dan mempekerjakan lebih banyak orang.



BAB 3
PERSAINGAN DALAM PASAR BEBAS

·         Pasar global yang dinamis

Memperkenalkan anda dengan potensi bisnis global, termasuk tantangan-tantangannya. Dalam bisnis global hampir pasti akan tumbuh seiring jumlah bisnis yang bersaing dalam pasar global yang meningkat. Mengimpor adalah membeli produk dari negara lain. Sedangkan mengekspor adalah menjual produk ke negara lain.

·         Mengapa harus berdagang dengan negara lain

Perdagangan bebas adalah perpindahan barang dan jasa diantaa negara-negara tanpa rintangan politik atau ekonomi.

·         Teori keunggulan komparatif dan absolut

Teori keunggulan komparatif adalah teori yang menyatakan bahwa sebuah negara harus menjual produk yang dapat diproduksinya secara paling efektif dan efisien kepada negara lain, dan membeli dari negara lain produk yang tidak dapat diproduksinya dengan efektivitas dan efisiensi yang sama. Sedangkan keunggulan absolut keunggulan yang timbul ketika sebuah negara mempunyai monopoli dalam produksi suatu produk tertentu atau mempu memproduksinya secara lebih efisien dibandingka semua negara lain.

·         Terlibat dalam perdagangan bebas

Untuk memulai menjadi global acap kali merupakan masalah observasi, determinasi, dan resiko. Wirausahawan berpikir kedepan ini mendapatkan pengembalian yang besar atas idenya dan penduduk di negara itu mendapatkan produk yang dibutuhkan.

·         Mengukur perdagangan global

Dalam mengukur perdagangan global, negara mengikuti dua indikator kunci: neraca perdagangan dan neraca pembayaran. Neraca perdagangan adalah total nilai ekspor sebuah negara dibandingkan dengan impornya yang diukur selama periode waktu tertentu. Sedangkan, neraca pembayaran adalah perbedaan antara uang yang masuk kedalam negara dan uang yang keluar dai negara tersebut.

·         Strategi untuk menjangkau pasar global

Bisnis dapat menggunakan strategi-strategi berbeda untuk bersaing dalam pasar global. Strategi kuncinya, meliputi pemberian lisensi, mengekspor, waralaba, melakukan manufaktur kontrak, membentuk vetura bersama, dan alisiansi strategis internasional, menciptakan cabang asing, dan terlibat dalam investasi asing langsung.

·         Kekuatan ekonomi dan finansial

Nilai tukar adalah nilai mata uang suatu negara secara relatif terhadap mata uang negara lain. Devaliasi adalah tindakan menurunkan nilai mata uang suatu negara secara relatif tehadap mata uang lain. Tukar dagang bentuk kompleks dari barter yang melibatkan beberapa negara didalamnya, masing-masing mempertukarkan barang untuk barang dan jasa untuk jasa. Perdagangan produk untuk produk membantu bisnis menghindari sejumlah masalah finansial dan rintangan mata uang yang terdapat dalam pasar global.

·         Kekuatan hukum dan regulasi

Dalam ekonomi dimanapun, tingkah laku dan arah bisnis terkait kuat pada lingkungan hukum dan regulasi. Penting untuk mengingat bahwa untuk berhasil dalam pasar global acap sekali berguna untuk menghubungi pelaku bisnis lokal dinegara tuan rumah dan mendapatkan kerjasama dan dukungan dari mereka.

·         Kekuatan fisik dan lingkungan

Kekuatan fisik dan lingkungan tertentu juga dapat bedampak pada kemampuan perusahaan untuk melakukan bisnis dalam pasar global.

·         Proteksionisme perdagangan

Proteksionisme perdagangan merupakan penggunaan regulasi pemerintah untuk membatasi impor barang dan jasa. Kuota impor adalah pembatasan jumlah produk dalam kategori tertentu yang dapat diimpor sebuah negara. Embargo pelarangan sepenuhnya pada impor atau ekspor produk tertentu atau penghentian semua perdagangan dengan negara tertentu.

·         World trade organization (WTO)

Organisasi internasional yang menggantikan general agreement on tariffs and trade yang bertanggung jawab untuk menengahi perselisian dagang antarnegara.

·         Pasar bersama

Pasar bersama adalah kelompok regional negara-negara yang mempunyai tarif eksternal sama, tanpa tarif internal, dan koordinasi hukum untuk memfasilitasi pertukaran antarnegara anggota.

·         Globalisasi dan masa depan anda

Bisnis berukuran kecil dan menengah acap kali lebih siap terjun kedalam pasar global dan bereaksi secara cepat terhadap kesempatan-kesempatan yang ada dibandingkan perusahaan besar yang dibebani dengan birokrasi.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar